Debat Panas Galian C di DPRD Kabupaten Tegal, Ada Apa?

- Kamis, 16 Maret 2023 | 15:55 WIB
Debat Panas Galian C di DPRD Kabupaten Tegal (Yan)
Debat Panas Galian C di DPRD Kabupaten Tegal (Yan)

SuaraPantura.com - Debat panas persoalan galian C terjadi di ruang rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kabupaten Tegal.

Debat ini terjadi antara warga Desa Prupuk Selatan Kecamatan Margasari dengan pihak penambang pasir dan batu (sirtu) yakni CV Roni Truko.

Perdebatan tersebut ditengahi oleh DPRD Kabupaten Tegal.

Hadir dalam forum tersebut, perwakilan warga, Direktur CV Roni Truko Roni, Forkopimcam Margasari, Perwakilan dari DLH, Satpol PP dan Kades Prupuk Selatan Hani Hananto serta sejumlah OPD terkait.

Baca Juga: Ini Langkah Nyata Kementerian PUPR Wujudkan Konstruksi Ramah Lingkungan dan Berkelanjutan

Warga menyampaikan penolakannya terhadap galian C itu.

Warga beranggapan tambang tersebut akan merusak alam. Warga juga menduga tambang tersebut tidak berizin.

Audensi terkait galian c yang di pimpin oleh Ketua Komisi 1, Sugono dan wakil ketua Komisi II Aditya Zulton Prakosa serta Angota Komisi III H. Memet Said, cenderung saling tuding. Bahkan sempat membuat riuh suasana dikala membahas sodetan kali.

Beberapa perwakilan warga pun menolak sodetan kali tersebut. Karena dikuatirkan akan menggerus tanggul kali. " Kami meminta sodetan kali ditutup, sebab, kami kuatir bakal menggerus tanggul kali". Ucap salah seorang perwakilan warga.

Disisi lain, Humas CV. Roni Truko, Harjo Rasdi menilai, penolakan sebagian warga membuatnya bingung.

Baca Juga: Inilah Bahan Pokok Yang Harganya Sudah Naik Jelang Ramadhan di 5 Pasar Kabupaten Pemalang

Karena lokasi galian c miliknya berada di Desa Wlahar Kecamatan Larangan Kabupaten brebes. Sedangkan untuk sodetan kali belum sepenuhnya dilaksanakan, jadi kekuatiran warga juga terlalu berlebihan. " Usaha kami sudah ada ijinnya semua. Dan kami baru satu bulan bekerja". Ucapnya.

Sedangkan dari pihak DPRD meminta, intansi terkait mengecek kelapangan. Sampai sejauh mana kondisi dilapangan.

" Kami meminta, Instansi terkait secepatnya harus turun kelapangan. Biar tahu kondisi yang sebenarnya. Terkait dampak kerusakanya, apakah akibat dari adanya aktifitas galian c tersebut. Atau Apakah karena faktor alam. Menginggat arus dari sungai tersebut cukup deras". Pinta Sugono Ketua Komisi 1 dari Fraksi PDIP.
***

Halaman:

Editor: Desky Danuaji

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X