Suarapantura.com - Maraknya dugaan kasus korupsi oleh oknum Kepala Desa, yang terjadi di beberapa Desa di Kabupaten Pemalang baik dana desa (DD) maupun anggaran dana desa (ADD) menuai banyak pertanyaan.
Kasus dugaan korupsi tersebut di ketahui sudah dilaporkan ke pihak Kejaksaan Negri Pemalang (Kejari) oleh beberapa elemen masarakat namun disayangkan laporan terhadap Kepala Desa hingga kini belum banyak yang ditindak lanjuti.
Saat di hubungi melalui pesan singkat WhatsApp Ketua kordinator Gerakan Aliansi LSM Anti Kejahatan (Galak), Slamet Tafsir dirinya sangat menyayangkan terkait lambatnya Kejaksaan Negri Pemalang terhadap penanganan kasus dugaan korupsi baik dana desa ataupun anggaran dana desa (DD/ADD). Senin. 13 Maret 2023.
Baca Juga: PAC GP Ansor Randudongkal Selenggarakan Pelatihan Kepemimpinan Dasar, Begini Pesan Agus Toni
"Kami merasa sangat heran dan prihatin atas proses hukum yg kami nilai sangat lamban bahkan patut diduga ada indikasi upaya-upaya penghentian perkara", ujarnya.
Ketua Gerakan Aliansi LSM Anti Kejahatan (Galak) Pemalang mengungkapkan sudah banyak memasukan laporan beberapa desa dikabupaten Pemalang yang terindikasi dengan tindak pidana korupsi serta beberapa kali melakukan audensi di kejari Pemalang namun belum kunjung ditindak lanjuti.
"Untuk kasus kasus dugaan tindak pidana korupsi (Tipikor) seperti di desa Panjunan, Jebed Selatan, dan Cibuyur yang sudah masuk laporan ke Kejaksaan Negri (Kejari) Pemalang, namun sampai detik ini belum jelas tindak lanjutnya", terangnya.
Sekedar informasi. Adapun ormas GALAK adalah gabungan dari lima lembaga suwadaya masyarakat (LSM) yaitu: LSM Gelang Perak, Aliansi Masyarakat Taman Timur ( AMTT ) Lamdal Bumi Pertiwi Jawa Tengah (Bumper), Forum Semar Kabupaten Pemalang, dan LSM Komando Bersama Rakyat (Kobra).***(Abimanyu)
Artikel Terkait
3 Penyakit yang Banyak Diderita Warga Pemalang, Segera Antisipasi Ya!
Sebanyak 195,84 Ribu Penduduk Pemalang Masih Miskin
50 Anggota DPRD Kabupaten Pemalang Menanti Tunjangan Perumahan dan Transportasi, Plt. Bupati Angkat Bicara..
Profile Kathlin Ikaliana, Perempuan di Sidang Kasus Suap Mukti Agung Wibowo Bupati Pemalang Non Aktif
Inikah Akun Instagram Kathlin Ikaliana? Wanita di Sidang Bupati Pemalang Non Aktif Mukti Agung Wibowo
Terungkap! Ketua DPC PPP Pemalang Akui Mendapatkan Uang Dari MAW Hingga Ratusan Juta Untuk Keperluan Partainya
Jengah Dengan Jalan Rusak, Warga Desa Kejene Pemalang Ini Melakukan Aksi Tanam Pisang di Jalan
Asik Berduaan Di Rumah Dinas, Oknum Lurah di Pemalang Ini Digrebeg Istrinya, Ternyata Sudah Begituan di..
Kejari Pemalang Geledah Balai Desa Glandang, Ternyata Berkaitan Dengan Penyelewengan Dana Desa Sebesar..
Perumda Air Minum Tirta Mulia Pemalang Mendapatkan Penghargaan Jateng Award 2023